Tabanan-Jumat ( 31/5/ 2024 ) mulai pukul 09.00 wita , Bhabinkamtibmas desa Bantiran Aiptu Putu Sugriwa bersama Babinsa desa Bantiran Sertu I Made Kamayasa melaksanakan Pengamanan dan Pengawalan giat Melasti desa adat Bantiran menuju Pantai Soka dalam rangkaian ngenteg linggih warga Dadia Pasek Tohjiwa di Br. ambang Ds. Bantiran, Kec. Pupuan Kab. Tabanan.
Kegiatan Melasti melibatkan Pecalang setempat dan diikuti warga dadia adat Pasek Tohjiwa Bantiran yang dipimpin oleh Jro Bendesa adat Bantiran dengan menggunakan kendaraan R6 sebanyak 2 buah dan R4 sebanyak 10 kendaraan
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ida Sri Empu dari Desa padangan kec Pupuan Kab Tabanan
Giat Melasti berlangsung sampai jam 12.00 Wita dalam keadaan aman, tertib dan lancar.
( Humas Polsek Pupuan )