Gianyar- Kapolres Gianyar AKBP KETUT WIDIADA, S.I.K pimpin Apel Kesiapan pengamanan pertandingan sepak bola Playoff BRI Liga 1 2023/2024 antara Arema FC Vs PSM Makasar di Stadion Kapten Wayan Dipta Blahbatuh Gianyar. (25/4/2024) Malam.
Apel kesiapan pengamanan tersebut dihadiri Wakapolres Gianyar Kompol Yusak Agustinus Sooai, SIK, Kabagops Polres Gianyar Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos, Para PJU Polres Gianyar dan Para personil yang terseprint pengamanan,
Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, S.I.K. menyampaikan bahwa agar pesonil yang terploting di postnya masing masing sudah mengetahui tugasnya dan diharapkan kasatgas masing-masing dapat mengawasi dan mengontrol anggotanya dan diharapkan personil yang terploting di gate (pintu masuk) agar tetap aware akan benda-benda yang tidak diperbolehkan memasuki Stadion serta setelah kegiatan akan dilaksanakan apel konsolidasi, Tegas Kapolres,
Pengamanan pertandingan sepak bola ini terbagi menjadi 3 (tiga) zona dan diharapkan para personil yang bertugas pengamanan dan menjadi Steward mengetahui betul tugas dan fungsinya di lapangan, tutupnya.
Pertandingan antara Arema FC Vs PSM Makasar berlangsung dengan aman dan lancar, dengan kemenangan Arema FC dengan score 3 : 2 yang diakhiri dengan apel konsolidasi di pimpin Wakapolres Gianyar Kompol Yusak Agustinus Sooai, SIK. (*)