Kontingen Yong Moo Do Pengda Provinsi Sumatera Barat berhasil menyumbangkan satu medali Perak melalui Atlit Yong Moo Do Sertu Chandra Sinaga yang betanding di Kelas 60 Kg Kejuaraan Yong Moo Do piala Kasad ke - 8 Tahun 2018.
Kejuaraan yang berlangsung di GOR Praja Rakcaka Kepaon Denpasar Bali ini diikuti oleh seluruh Pengurus Provinsi Yong Moo Do seluruh Indonesia.
Sertu Chandra Sinaga yang kesehariannya menjabat sebagai Baton Pleton I Kompi Senapan A Yonif 131/Brs dari awal memang sudah bertekat akan memberikan yang terbaik dalam Piala Kasad ini.
Setelah melalui beberapa kali pertandingan mulai dari babak penyisihan, Candra Sinaga berhasil melaju ke babak Final setelah di semifinal mengalahkan atlit Kodam Iskandar Muda Aceh. Pada partai Final Chandra Sinaga harus puas dengan medali Perak dan mengakui keunggulan atlit Kopassus yang sukses meraih Medali Emas.
Saat dikonfirmasi Chandra meyampaikan walaupun belum berhasil merebut medali Emas tapi saya sangat bangga dengan raihan yang dicapai walaupun pada saat pertandingan Final saya mengalami cidera pergelangan tangan, kedepan saya akan berlatih dengan lebih keras lagi sehingga dapat manghasilkan prestasi yang terbaik.
Sampai saat ini kontingen Yong Moo do Pengda Provinsi Sumbar berada di urutan 11 dari 36 Kontingen yang bertanding.**