Blitar - Danpos Ramil Wonodadi Jajaran Kodim 0808/Blitar Peltu Leova bersama lima Anggota melaksanakan kerja bhakti pelebaran jalan tembus sepanjang 600 meter bersama Masyarakat sekitar di Dsn. Krajan Desa Kunir Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar, Jum’at (30/11/2018).
Kerja bhakti ini merupakan salah satu wujud nyata kemanunggalan TNI dengan Rakyat, kegiatan bersama ini juga senagai bentuk pembinaan wilayah teritorial yang selalu dilaksanakan oleh Pos ramil Wonodadi Kodim 0808/Blitar.
"Tugas TNI bukan hanya operasi perang saja, tetapi juga Non perang, salah satunya membantu masyarakat seperti saat ini yang kita lakukan bersama sama melaksanakan karya bhakti pelebaran jalan.
"Pelaksanaan Kerja bhakti dengan sasaran pelebaran jalan ini sangat perlu dilakukan karena jalan merupakan sarana pokok transportasi dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari bagi masyarakat khususnya di Desa Kunir serta untuk menghubungkan antara dusun satu dengan dusun yang lain.
Pelebaran jalan ini juga nantinya diharapkan dapat mempermudah fasilitas Transportasi bagi warga guna mengangkut hasil perkebunan dah usaha lainnya bagi warga sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang ada di wilayah Krajan, "Kata Peltu Leovan saat dimintai keterangan.
Sementara itu Tono (45) salah satu warga Krajan juga mengucapkan terima kasih sekali atas kerja samanya dari Anggota Posramil Wonodadi Kodim 0808/Blitar yang sudah hadir dan membantu kerja bhakti pelebaran jalan ini.
Dengan dilakukan pelebaran jalan ini harapanya masyarakat dapat melakukan aktivitas sehari-hari dengan mudah nyaman dan lancar, Ujarnya (Red)